Dari Al-Hasan Al- Bashry رحمه الله, beliau berkata:

«يتوسد المؤمن ما قدم من عمله في قبره ، إن خيرا فخير ، وإن شرا فشر ، فاغتنموا المبادرة رحمكم الله في المهلة»

“Seorang Mu’min di (alam) kuburnya berbantalkan dengan apa yang dia amalkan, jika (amalnya) baik maka (bantalnya) juga baik, dan jika buruk maka juga akan buruk. (Oleh karena itu) manfaatkanlah untuk bersegera (beramal shalih) -semoga Allah merahmati kalian- di waktu yang terbatas”. (Az-Zuhd Li Ibni Abi Ad-Dunyā: 58)

Orang yang menginginkan kebaikan untuk dirinya hendaknya bersemangat dalam menyiapkan kenyamanan bantal ini, memperbaiki dan juga menghiasinya sebelum dia dimasukkan ke kuburnya.
Allah berfirman:

وَمَنْ عَمِلَ صَالِحًا فَلِأَنْفُسِهِمْ يَمْهَدُونَ

Dan barangsiapa mengerjakan kebajikan maka mereka menyiapkan untuk diri mereka sendiri (tempat yang menyenangkan)”

Mujahid رحمه الله berkata:

«يسوّون المضاجع»

“Menyempurnakan tempat pembaringan”
Maksudnya adalah kuburan.

Diterjemahkan dari: https://www.al-badr.net/muqolat/6155

Allāhu A’lam.

EUROMOSLIM-AMSTERDAM
Indonesisch-Nederlandsche Moslim Gemeenschap–Amsterdam
Organisasi Keluarga Muslim Indonesia-Belanda di Amsterdam
EKINGENSTRAAT 3-7, AMSTERDAM-OSDORP
Amsterdam, 14 Januari 2021 / 29 Jumādal ūlā 1442
Saran, komentar dan sanggahan atas artikel diatas kirim ke: E-mail: Euromoslim-Amsterdam: media@euromoslim.org