Wahai para suami!!
- Apa yang memberatkanmu -wahai hamba Allah- untuk tersenyum di hadapan istrimu ketika engkau masuk menemuinya, agar engkau memperoleh ganjaran Allah ﷻ?!!
- Apa yang membebanimu untuk bermuka cerah ketika engkau melihat istri dan anak-anakmu?!! Engkau akan dapat pahala!!
- Apa sulitnya apabila engkau masuk ke rumah sambil mengucapkan salam secara sempurna: “Assalaamu ‘alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh”, agar engkau memperoleh tiga puluh kebaikan?!!
- Apa beratnya jika engkau berkata kepada istrimu dengan perkataan yang baik, sehingga ia meridhaimu karena ucapan yang baik (lembut) adalah shadaqah?!
- Apa beratnya jika engkau berdo’a: “Ya Allah, perbaikilah istriku, dan curahkan keberkahan padanya.”
- Apakah yang memberatkanmu untuk membawa hadiah (oleh-oleh) untuk istri dan anak-anakmu, ketika engkau pulang dari safar?
- Luangkan waktumu untuk menemani istrimu membaca Al-Qur’an, membaca buku-buku yang bermanfaat, dan mendatangi majelis ilmu (majelis ta’lim) yang mengajarkan Al-Qur’an dan As-Sunnah menurut pemahaman para sahabat.
- Tahukan engkau wahai hamba Allah, bahwa jima’ (bersetubuh) akan mendatangkan ganjaran dari Allah ﷻ?!!
(Dinukil dari buku “Kiat-Kiat Istimewa Menuju Keluarga Sakinah”, Karya Ustadz Yazid bin Abdul Qadir Jawas, hal 48-50)
EUROMOSLIM-AMSTERDAM
Indonesisch-Nederlandsche Moslim Gemeenschap–Amsterdam
Organisasi Keluarga Muslim Indonesia-Belanda di Amsterdam
EKINGENSTRAAT 3-7, AMSTERDAM-OSDORP
Amsterdam, 31 Juli 2019 / 28 Dzul Qa’dah 1440
Saran, komentar dan sanggahan atas artikel diatas kirim ke:
E-mail: Euromoslim-Amsterdam: media@euromoslim.org